Selasa, 03 Desember 2013

Bleeding Heart, Bunga Indah Nan Unik Yang Berbentuk Seperti Hati

Assalamualaikum sobat nomor2,
Kali ini saya posting tentang bunga cantik dan unik berbentuk seperti hati. Dari mana sih asalnya? Mari kita simak keterangannya.


Klasifikasi Ilmiah

Kingdom : Plantae
Division : Magnoliophyta
Class : Magnoliopsida
Order : Ranunculales
Family : Fumariaceae
Genus : Lamprocapnos
Species : L. spectabilis

Bleeding Heart (Dicentra spectabilis) atau dengan nama lain Venus' Car, Dutchman's Trousers atau bunga Lyre, ada juga yang bilang bunga hati. Pertama kali ditemukan tahun 1846 oleh Pak Robert Fotrune, seorang botanis dari Skotlandia, saat beliau berada di Cina.

Bunga ini tumbuh di wilayah Asia Timur, Jepang dan Siberia, tapi di negara lain mungkin juga bisa, asalkan, di tempat yang teduh. Bunga ini memang tidak kuat cuaca panas. Kalau pun ditanam di daerah bercuaca panas, tanahnya harus lembab. Sebaliknya, kalau di daerah di cuaca dingin, malah tahan ditimpa cahaya matahari. Bunga ini tumbuh menggantung pada batang yang bisa menghasilkan 3 hingga 15 bunga. Memiliki bentuk hati, kelopak luarnya merah muda dan dalamnya putih, tapi ada juga yang seluruhnya putih. Biasanya mekar di awal musim semi atau pertengahan musim panas. Ukurannya 2 hingga 5 cm.

Bunganya memiliki panjang 3-5 (1-2 inci) dan berbentuk hati, kelopak luarnya merah muda dan dalamnya putih, tapi ada juga yang seluruhnya putih. Daunnya campuran dengan daun kecil yang tumbuh berwarna hijau sekitar 3 kaki (0,9 meter). Akarnya memiliki buah hitam dengan biji hitam dengan garis oranye. Mereka bergantung secara horizontal pada batang yang bisa menghasilkan 3 hingga 15 bunga. Biasanya muncul bulan April atau Mei.

Kadang-kadang kutu daun, siput dan keong makan dari daun tumbuhan ini. Jika terkena oleh bunga ini bisa menyebabkan iritasi karena alkaloidnya yang mirip insoquinoline. Beberapa orang telah membudidayakan bunga ini. Beberapa di antaranya adalah Lamprocapnos spectabilis ‘Alba’ yang memiliki warna putih. Ada juga Lamprocapnos spectabilis ‘Golden Heart” yang memiliki daun berwarna emas.

Konon, nama bleeding heart atau hati yang berdarah ini berasal dari sebuah dongeng. Dongengnya bercerita tentang seorang pangeran yang jatuh cinta pada seorang putri. Pangeran itu memberikan beberapa macam hadiah. Di antaranya, dua kelinci dan sepasang anting. Namun, sang putri menolaknya sehingga pangeran itu sedih sekali sampai menghunuskan pisau belati ke dadanya. Hubungannya: jika posisi bunga ini dibalik dan kelopak-kelopak merah mudanya jika dilipat ke atas seolah-olah tampak seperti telinga kelinci. Lalu, jika kelopak putih dipisahkan dari kelopak merah, bisa berbentuk seperti anting. Kemudian, jika benang sari yang berada di tengah ditarik, maka seperti sebilah pisau yang menusuk hati. Berikut foto-foto lain bunga ini.

bleeding heart merah

bleeding heart merah

bleeding heart putih

bleeding heart putih

bleeding heart kuning (paling langka)

26 komentar:

  1. unik...., cantik banget..., bbrp tahun lalu sempat lihat di fb *smile

    BalasHapus
  2. Masya Allah.. cantikk.. sering liat di wallpaper2 tapi ga pernah liat langsung.. ^_^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Masya Allah ^^
      sama, gak pernah lihat langsung

      Hapus
  3. Bagus sekali bunga sob,
    andai saja punya cewek, jadi bisa kita kasih buat sang pujaan hati,
    :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sebaiknya jangan pakai bunga ini sebab kalo kena bisa iritasi (bukannya si cewek senang ntar malah ngomel karena iritasi) sebaiknya bunga lain saja yg aman.

      Hapus
    2. @Meutrap : istri kaleee :p

      @Huda : Masuk akal sekali sobat hehehe

      @Maya : ngikut wkwkwk

      Hapus
  4. tempat saya panas ,,
    g bsa d tanam dunk,,,

    dongengnya beneran g mas?

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehe.. sepertinya gak bisa ^^

      kurang tahu ya, mungkin itu cuma mitos aja

      Hapus
  5. Baca pada nama bunga saja sudah rasa sedih, belum baca dongengannya lagi.. :) tapi bunganya unik dan cantik

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya, hati berdarah :(
      sesuai dengan nama bunga tu,,

      Hapus
  6. indah banget, kalo ada dipekarangan pasti gak bosan memandangnya

    BalasHapus
  7. hihi lucu banget bentuknya, udah gitu banyak warnanya lagi..

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya, seperti mawar juga banyak warnanya hihi

      Hapus
  8. waduh... penampilannya menipu...
    padahal bunganya bagus, tapi dari namanya aja terasa menyakitkan, ditambah dongengnya, teruz juga bisa bikin iritasi...
    wah, wah...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Setiap bunga yang indah & cantik biasanya ada pelindungnya, seperti mawar kan ada durinya, mungkin iritasi juga seperti itu ^^

      Hapus
  9. bener2 unik dan bagus diliat, jadi pengen nanem kalo ada hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. beli online kayaknya ada deh sob, tapi antar negara hihi

      Hapus
  10. Uh dongengnya tentang cinta yg ditolak. Tapi bunganya emang enak dipandang, suka yg warna merah. Eh itu merah apa ungu ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehe ada2 aja dongengnya ya sob. dominannya merah agak keungu-unguan hehe

      Hapus
  11. masya Alloh.... saya benar2 terpesona melihatnya. fotonya saja cantik bagaimana aslinya ya... mengagumkan sekali. pengen punya deh ^^

    BalasHapus

Terima kasih atas komentarnya:
1. Gunakan bahasa yang sopan dan tidak menyinggung
2. Jangan pakai link aktif/ spam
3. Iklan boleh, tapi 1 kali saja :)